Gemar Matematika : Operasi Hitung Bilangan Pecahan (11 Mei 2020) - Mari Belajar - Belajar dimana saja dan kapan saja.
Terbaru
Memuat...

Senin, 11 Mei 2020

Gemar Matematika : Operasi Hitung Bilangan Pecahan (11 Mei 2020)

Mari Belajar - Gemar Matematika : Operasi Hitung Bilangan Pecahan (11 Mei 2020)

1. Pada awalnya, drum air yang ada di taman rumah hanya berisi air 1/4 bagian. Karena semalam turun hujan lebat, maka isinya sekarang menjadi hampir penuh, yaitu 4/5 bagian. Berapa bagian banyak air hujan yang menambah isi dalam drum tersebut?
Jawaban :
Diketahui :
Isi air hujan mula-mula = 1/4 bagian
Isi sekarang = 4/5 bagian

Ditanyakan :
Berapa banyak bagian tambahan air hujan?

Pembahasan :
Langkah I : menyamakan penyebutnya
1/4 x 5/5 = 5/20
4/5 x 4/4 = 16/20
16/20 - 5/20 = 11/20
Jadi, banyak air hujan yang menambah drum adalah 11/20 bagian.

2. Jumlah siswa kelas V ada 49 orang. Lima per tujuh bagian sedang berolahraga di lapangan. Dari peserta olahraga itu, 3/5 bagian adalah siswa laki-laki. Berapa banyak siswa perempuan yang berolahraga?
Jawaban :
Diketahui :
Jiwa siswa kelas V = 49 orang
Siswa yang berolahraga = 5/7 bagian, dimana 3/5 bagiannya adalah siswa laki-laki.

Ditanyakan :
Berapa banyak siswa perempuan yang berolahraga?

Pembahasan :
Jumlah siswa yang berolahraga
5/7 x 49 = 35 siswa
Jumlah siswa laki-laki yang berolahraga 3/5 x 35 = 21 siswa laki-laki
Jumlah siswa perempuan yang berolahraga adalah 35-21 = 14 siswi
Jadi banyak siswa perempuan yang berolahraga adalah 14 siswa perempuan.

3. Caca mempunyai 3/4 liter air mineral. Ia memberikan kepada Indri 5/8 liter. Kemudian Caca mengambil air mineral dari botolnya sebanyak 5/6 liter. Berapa liter air mineral Caca sekarang?
Jawaban :
Diketahui :
Jumlah air mineral Caca = 3/4 liter
Diberikan ke Indri = 5/8 liter
Mengambil air lagi = 5/6 liter

Ditanyakan :
Berapa liter air mineral Caca sekarang?

Pembahasan :
Langkah I : menyamakan penyebutnya
Jumlah air mineral Caca = 3/4 x 2/2 = 6/8
Diberikan ke Indri = 5/8 liter
Jumlah air setelah diberikan ke Indri adalah 6/8 = 5/8 = 1/8 liter

Jumlah air mineral Caca sekarang:
= 1/8 + 5/6
= 3/24 + 20/24
= 23/24 liter
Jadi jumlah air mineral Caca sekarang adalah 23/24 liter.

Share with your friends

Give us your opinion

Pemberitahuan
Selamat datang di blog Mari Belajar.
Ayo bagikan kebaikan dengan membagikan artikel yang bermanfaat di blog Mari Belajar ke sosial media kalian.
Jangan lupa untuk like dan follow sosial media Mari Belajar untuk mendapatkan materi belajar terbaru setiap harinya.
Tutup
Night Mode